Ciri Khas Motif Ukiran Jepara yang Harus Kamu Tahu

Posting Komentar
ciri-khas-motif-ukir-jepara
(Ilustrasi) gambar ukiran jepara

Hi, welcome to Efhadeyeha.com - Kamu haru tahu ciri khas motif ukiran Jeparaitu seperti apa sih? Motif Ukiran Jepara sebenarnya merupakan penggayaan suatu objek kayu yang membentuk tumbuhan merambat atau menjalar menggunakan alat bantu ukir tanpa meninggalkan bentuk aslinya.

Pada umumnya, ukiran Jepara banya menggunakan motif berbentuk khas yang terdapat pada tumbuhan menjalar seperti daunnya lebar, tangkai kecil memanjang dan ujung daun yang runcing.

Bentuk tersebut diterapkan para pengrajin pada motif Ukir Jepara, sehingga nampak jelas pada unsur – unsur motif Ukir Jepara yang akan kita bahas melalui gambar dibawah ini. Silahkan simak penjelasannya sampai akhir.

Ciri Khas Motif Ukiran Jepara
(Ilustrasi) gambar motif seni ukir jepara

1. Buah Susun


Buah susun banyak dijumpai dari tehnik Ukir Jepara, berbentuk bulat (namun tidak sepenuhnya bulat) yang diselimuti dengan bunga kuncup dan bersusun rapi dan sejajar (semakin mengecil).

2. Daun Jumbai


Daun ini terbuka seperti kipas dan lebar. Pada setiap pangkal daun jumbai biasanya keluar tiga atau lima buah (biasanya disebut buah susun). Dan biasanya berbentuk runcing pada setiap ujung daun motif Ukir Jepara.

3. Tangkai Relung


Tangkai relung (biasa disebut relung) merupakan ragam hias Ukir Jepara berbentuk panjang yang fleksible dan melingkar yang diikuti dengan serat. Ukiran relung biasanya mengikuti pola yang menyesuaikan dengan daun jumbai.

4.Trubusan


Trubusan merupakan motif Ukir Jepara yang terbagi dalam dua macam :

a) Trubusan yang keluar dari sepanjang tangkai relung, yaitu yang berbentuk daun.

b) Trubusan yang keluar dari ruas/cabang, yaitu trubusan ini berbentuk buah berjajar memanjang atau susun.

Setiap daun motif Ukir Jepara yang asli, bentuk segi tiga timbul dijadikanbentuk perpanjangan. Namun seiring dengan berjalannya waktu, bentuk perpanjangan dibuat dalam bentuk krawing (cekung).

Motif yang di padu-padan kan dibuat dalam bentuk krawangan (tembus) maka akan mnghasilkan ukiran yang sangat bagus  sehingga motif Ukir Jepara banyak diterapkan pengrajin untuk hiasan pada furniture dan kebutuhan rumah tangga lainnya.

Dalam pembuatan suatu kerajinan, para pengrajin tidak hanya menggunakan motif Ukir Jepara saja untuk menambah keindahan motif ukir Jepara.  Mereka juga menggabungkan dengan motif kearifan lokal lainnya seperti alam, binatang dan cerita legenda.

Terjawab sudah bagaimana ciri khas motif ukiran Jepara lewat penjelasan diatas. Seni ukir di Jepara memang memiliki keunikan tersendiri, ada sesuatu yang khas dan berbeda dari ukiran lain. Kamu juga bisa baca tentang sejarah seni ukir Jepara untuk mengenal lebih jauh tentang ukiran khas Jepara ini.

Related Posts

Posting Komentar